Sabtu, 11 Februari 2012

randomngeness

Diposting oleh Bonita Ayu Andhira di 06.05
Assalamu'alaykum warrahmatullahi wabarakatuh..
Selamat Sabtu malam teman-teman yang mengisi malam Minggunya dengan bersendirian :-p

Untung ya, malam ini ada pertandingan MU vs Liverpool, jadi ada alasan buat ga keluar rumah bagi yang malam ini ga janjian *eeaaaa* ^__^v

Okelah, kita tutup perbincangan seputar dunia persilatan.

Kemarin, tepatnya hari Jumat, tanggal 10 Februari AMISCA ITB (56) dan temanku Widya Sartika (21) berulang tahun ^____^
Seru banget deh kemarin. :-D
Dari Uwi, ada acara bagi-bagi kue unyu.
Dari AMISCA (dengan event organizer AKUADES) ada acara syukuran ulang tahun berupa pawai, potong tumpeng, dan tuker kado.

Pawainya seruuu banget. Muter-muter kampus, ke himpunan-himpunan, nge-yell-off, ngejargon, dan nyanyi-nyanyi sepanjang jalan sama masa Himpunan.
AMISCA ngasih souvenir ke himpunan-himpunan seluruh ITB, berupa kartu ulang tahun yang di dalamnya ada kalender dengan mark tanggal ulang tahun AMISCA. Hiasannya pelangi ^__^

Himpunan-himpunan lain juga ngucapin selamat ulang tahun dan mendo'akan AMISCA.
KMPN ngasih kartu ucapan selamat ulang tahun, HME ngasih lilin lucu yang nyala terus. Aku juga ga ngerti itu power supply-nya dari mana. Lilinnya berbentuk 2 orang yang saling rangkulan terus masing-masing megang bendera AMISCA dan HME. :-D
Yang paling sesuatu adalah do'a dari perwakilan HME
 "Semoga hubungan AMISCA dengan HME semakin baik. AMISCA banyak perempuannya, HME banyak laki-lakinya, semoga hubungan kita semakin sinergis."

Huahahaa.. Ayoo, ngakuu.. siapa yang di dalam hatinya bilang aamiin? :-p

Untuk acara syukuran ulang tahun AMISCA, aku ga bisa ikut terlalu lama, karena harus ikut forsil PM ITB tentang Aliansi Desa Mitra bersama Pak Menteri Eksternal.
Tapi aku sempat ikut acara tuker kado. Dan aku mendapat kado berupa 1 buku tulis kiky dan 1 buah pulpen lucu.
Beruntung sekali aku, padahal kado dariku isinya cokelat chocolatos 10 biji. ^__^v 

Intinya: Hari itu indah :-) :-)

Sampai di kosan, aku langsung merebahkan diri di atas kasur. Melihat langit-langit kamar.
Hari ini cukup mel*l*hkan.

Ku buka buku catatan harianku
Sebelum AMISCA bertambah tahun, salah seorang temanku, Angelina Yofanka, KL '09, justru harus menutup usianya.
Maut tidak ada yang tahu kapan datangnya.
Hak atas suatu nyawa mutlak berada di tangan pemiliknya.

Pikiranku jauh melayang ke saat aku berlari di sore hari.
Mendatangi Ayahku yang baru pulang dari bekerja dan langsung memintanya untuk mendekapku.
Teringat suatu pagi, Mama menyuapkan nasi ke dalam mulutku sambil menasihatiku.

Masih lekat dalam ingatan, siang hari di mana aku mengganggu adikku.
Membuatnya melaporkan kejahilanku pada Ibuku.
Tidak terlupa, masa pertama aku bercerita tentang dirinya pada Kakakku.

Waktu-waktu itu telah lama berlalu,
Rasanya hidupku berjalan, sedangkan waktuku berlari.


Hari ini, saat ini...
Ku putarkan pandanganku mengelilingi kamar kosku.
Telah banyak tumpukkan buku, aneka macam jurnal, dan beragam judul modul.
Saat ini aku adalah seorang Mahasiswi semester 6!!!

Kurang lebih 2 semester lagi aku akan meninggalkan kampusku, bergelar S.Si, dan mengikuti program Indonesia Mengajar dari Pak Anies Baswedan selama satu tahun. Itu rencanaku.
Setelah itu, aku akan kembali untuk meminta Ayah mendekapku, meminta Mama menyuapi dan menasihatiku, menjahili adikku, dan menceritakan tentangnya pada Kakakku.

Ya, bila dilihat dari sisi manusia, hidup memang berputar.
Namun kembali lagi, Tuhan lah Sang Penguasa Alam.

Berikan aku akhir terindah, Ya Rabbi,,
Hindarkan segala kesia-siaan dalam hidupku.
Aahh, pecah tangisku.

*mohon maaf atas alur tulisanku yang tidak teratur ini* Haha

Okeh, semyum lagi :-D

Sebetulnya aku ingin bekerja menjadi seorang guru, dosen, atau socioprenuer saat sudah ehm men***h nanti.
Tapi apa artinya sebuah hobi bila menjadi jalan untuk mempersulit ketaatan pada suami, memperlambat keridho'anku atas apa yang diberikannya.
Muahahahaha. Tua banget kayaknya.

Karena alur postku kali ini random, dari mulai menggalaukan orang lain, ceria, sedih, dan akhirnya galau sendiri, maka post ini aku beri judul: Randomngeness :-D
Selamat beristirahat atau meneruskan tugaaas

*Salam Hangat Penuh Semangat*
^___^

0 komentar:

Posting Komentar

 

RUANG CAHAYA Copyright © 2010 Designed by Ipietoon Blogger Template Sponsored by Emocutez